Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) Singaraja menambah lima professor lagi. Dengan tambahan lagi lima itu, Undisha kini punya 61 profesor.
Targetnya, tahun 2025, Undiksha punya 100 orang profesor. Jadi, untuk mencapai target, Undiksha harus menambah 39 profesor lagi sampai dua tahun ini.
Lima profesor atau guru besar yang baru itu dikukuhkan, Rabu, 23 Agustus 2023.
Mereka adalah Prof. Dr. Drs. I Wayan Kertih, M.Pd untuk guru besar bidang ilmu Pendidikan IPS, Prof. Dr. Desak Made Citrawathi, M.Kes bidang ilmu Pendidikan Kesehatan, Prof. Dr. Maria Goreti Rini Kristiantari, M.Pd bidang ilmu Pendidikan Bahasa Indonesia Sekolah Dasar.
Dua lagi adalah Prof. Dr. Ni Made Pujani, M.Si bidang ilmu Pendidikan IPA, dan Prof. Dr. Ni Ketut Rapi, M.Pd bidang Penelitian dan Evaluasi Pendidikan Fisika.
Pengukuhan dilakukan oleh Ketua Senat Undiksha, Prof. Dr. I Nyoman Sudiana, M.Pd.
“Capaian jabatan guru besar oleh para dosen bukan tujuan akhir dari seorang akademisi. Karena pada dasarnya esensi pendidikan adalah bagaimana menjadikan manusia yang didik dan dilatihkan untuk memiliki makna bagi diri sendiri, bagi lingkungan, dan bagi bangsa dan Negara,’ kata Rektor Undiksha Prof. Dr. I Wayan Lasmawan, M.Pd. dalam sambutannya.
Kapasitas dan nilai guru besar bukan semata-mata ditentukan oleh gelar yang disematkan. Tetapi lebih akan lebih dihargai manakala bisa menyumbangkan ide dan gagasan maupun melakukan tindakan nyata yang bermanfaat bagui masyarakat.
“Pelekatan gelar guru besar bukan brarti menghentikan langkah untuk berinovasi. Undiksha sedang berbenah, masyarakat tengah digoda oleh berbagai fenomen disruption. Tentu ini mestinya menjadi perhatian para guru besar dan membantu lembaga untuk menjawab tantangan yang ada,” kata Lasmawan. [T][Ado]