Bila ditanya, manakah karya sastra yang benar-benar mampu berbaur dengan segala hal, barangkali puisilah jawabannya. Sebagaimana ia diistilahkan dengan berbagai nama di setiap bidang, seringakali puisi begitu lekat, erat, menghiasi segala ruang kehidupan setiap saat. Cobalah ingat, ketika seisi rumah kosong karena ditinggal keluarga yang melayat ke tetangga atau odalan di pura-pura, sayup-sayup puisi terdengar dalam bentuk kekawin atau geguritan seolah mengusap kesendirian kita.
Juga saat menonton pagelaran di keramaian, tak jarang puisi terselip sebagai pengantar cerita dalang, penari, bahkan sebagai pantun yang bersahutan dengan gelak tawa penonton. Puisi, sekali lagi tetap ajeg dengan teksturnya yang lentur, serasa asin garam yang senantiasa mengisi celah hambar masing-masing bidang.
Dalam seni modern, pun puisi lebih heboh lagi. Apresiasi puisi melahirkan genre-genre yang berkembang dengan caranya tersendiri. Sebut saja deklamasi puisi, baca puisi, musikalisasi puisi, teaterisasi puisi, fragmentasi puisi, dan film puisi. Genre-genre apresiasi ini kadang ada yang luntur dan layu, berjalan tertatih-tatih, seringpula bangun, mekar, dan hidup lagi lalu lari demikian kencangnya.
Tak jarang, apresiasi puisi ini melahirkan pakem-pakem yang menuai perdebatan, terutama jika berkaitan dalam bentuk lomba. Itu pula yang terjadi dalam Lomba Dramatisasi Puisi Pekan Sastra 2016 yang diselenggarakan oleh Jurusan Sastra Indonesia (Sasindo) Universitas Udayana (Unud) di Auditorium Fakultas Ilmu Budaya Unud, Jumat (6/5).
Lomba yang diikuti oleh SMA/SMK/MA se-Bali ini begitu menarik untuk dikaji. Setidaknya, dibandingkan dengan tahun-tahun terakhir, tampak apresiasi puisi dalam bentuk drama mulai menunjukan perkembangannya, terutama yang berkaitan dengan tawaran bentuk pemanggungan. Dramatisasi puisi yang sering diartikulasikan dengan gerak tubuh yang seolah absurd, penyikapan teks yang cenderung dideklamasikan, serta menekankan simbol yang lebih sering gagal paham dalam membangun asosiasi antara puisi dan pertunjukan, kini menjelma kian sederhana, yang dalam kesederhanaannya ada kearifan untuk membangun kesadaran tentang makna puisi pada penonton itu sendiri.
Dalam hal ini, kita benar-benar disuguhkan pentas naif, khas psikologi anak SMA. Berdasarkan refrensi-refrensi yang memengaruhi peserta, penonton sendiri dibenturkan dengan gaya dramatisasi ala teater tradisi, realis, simbolis, physical theater, hingga sinetronan.
Dari sekian peserta lomba, yang paling menunjukan kematangannya adalah Teater Limas SMA N 5 Denpasar. Sajak “Bulan Mei 1998” karya W.S Rendra dikemas dengan apik oleh mereka. Panggung dibuka dengan suara-suara lirih. Kata-kata kian lama menggaung berhamburan, yang menjadikan setiap iris dialognya meneror telinga penonton.
Di sini, teks puisi dimainkan bukan hanya sebagai penjelas pertunjukan saja. Tampak adanya usaha dalam menyajikan teks puisi dengan segala kemungkinannya, seperti mengeksplorasi puisi dengan teknik musik crescendo, decresendo, pula melantunkannya dengan pola-pola rubaiyat. Kata demi kata, baris demi baris dibedah dan dibagi pada masing-masing pemain seperti satpam, polisi, siswa, pedagang, dan kaum pinggiran lainnya.
Sayangnya, tokoh-tokoh ini tak dimainkan sebagaimana karakternya masing-masing sehingga penyikapan dialog antarpemainnya cenderung sama. Untunglah, pentas diselamatkan oleh gerak kontemplatif dan pengemasan pertunjukan dalam bentuk musikal yang begitu kuat.
Lain lagi dengan Teater Rubikz, SMK Harapan Denpasar yang memainkan puisi “Surat Saijah Untuk Adinda” karya W.S Rendra dengan gaya teater realis. Barangkali, inilah tawaran dramatisasi puisi yang paling menarik sekaligus jarang dilakukan namun banyak ditemui dalam lomba kali ini.
Diantara peserta yang memilih gaya permainan ini, hanya Teater Rubikz yang paling pas memegang adegan demi adegan secara utuh dengan interpretasi puisi yang tetap terjaga. Penggarapan musik yang tertata rapi, dibuat untuk menyelamatkan adegan-adegan kosong yang dimaksudkan sebagai pergantian set. Inipun tidak terlepas dari konsekuensi gaya realis yang dipilih. Pengubahan teks puisi dalam bentuk naskah drama tentu memerlukan ketelitian yang cermat dalam proses bedah puisi agar unsur-unsur puitik itu sendiri tetap dapat tersampaikan. Inilah yang hanya ditemukan dalam pertunjukan Teater Rubikz, sedang pada peserta lain yang memilih gaya serupa, cenderung tak mengindahkan maksud yang ada dalam puisi.
Pada puisi “Pesan Pencopet Untuk Pacarnya” misalnya, tak harus dibawakan dengan berat dan berdarah-darah. Mengingat puisinya dimaksudkan menyindir, lebih menarik apabila dimainkan dengan nada-nada satire. Sedang dalam pentas “Gempa Biak Numfor”, “Karawang Bekasi” dan “Hari Lahir” tak semestinya merekonstruksi puisi menjadi kisah baru yang pada akhirnya menghilangkan unsur puitik pada puisi, yang akhirnya menjadikan puisi itu sendiri sebagai tempelan semata.
Tawaran terakhir disuguhkan oleh Teater Sang Saka, SMK N 1 Denpasar. Puisi “Paman Doblang” karya W.S Rendra dimainkan dengan bentuk physical theater. Pada kesempatan lain, unsur performing art begitu kental terasa. Puisi “Paman Doblang” diterjemahkan dengan membangun instalasi penjara dari tiang-tiang stager. Tubuh menjadi bagian penting yang tak terelakan dalam pertunjukan ini. Sambil berloncatan, merangkak, naik turun tiang, pemain pun mengekplorasi pertunjukan dalam bentuk musik yang mencekam.
Sayangnya, ketika puisi dideklamasikan, semua pertunjukan yang semula terbangun apik perlahan kian runtuh. Tak ada tendensi untuk memperjuangkan teks Kesadaran adalah matahari, Kesabaran adalah bumi benar-benar sebagai Pelaksanaan kata-kata. Teks-teks puisi dimuntahkan begitu saja sehingga memudarkan unsur puitiknya. Andai saja peserta fokus pada bentuk pertunjukan saja tanpa membacakan teks puisi, tentu pertunjukan akan lebih menarik.
Ini berlawanan dengan pentas “Suto Mencari Bapa” yang benar-benar menghilangkan teks puisi dan fokus pada bentuk pertunjukan. Sayangnya, adegan demi adegan dalam pertunjukan ini tak memunculkan makna puitik pada puisi sehingga gerak artistik yang ditawarkan tak menuai perenungan tentang puisi itu sendiri.
Dari sekian pertunjukan yang ada, pada akhirnya juri memutuskan Teater Limas SMA N 5 Denpasar sebagai Juara I, Teater Rubikz SMK Harapan Denpasar sebagai Juara II, dan Teater Sang Saka SMK N 1 Denpasar sebagai Juara III. Di luar dari kualitas peserta yang kiranya harus terus menyempurnakan pentasnya, menarik pula untuk dipertanyakan, sejauh mana keutuhan puisi mesti diterjemahkan dalam pertunjukan apresiasi puisi? Apakah keutuhan hanya diterjemahkan sebagai teks puisi yang semuanya harus dihadirkan secara harfiah, kata perkata, baris perbaris, bait perbait? Atau boleh jadi, keutuhan puisi didefinisikan sebagai usaha menyampaikan gagasan puisi itu sendiri?
Penyikapan yang bijak terhadap teks dan pertanggung jawaban yang sesuai dengan karya yang dipentaskan menjadi pekerjaan rumah yang harus dipikirkan kembali. Bukan tidak mungkin, di kemudian hari tawaran-tawaran pemanggungan terhadap puisi akan menjadi lebih cair dan eksploratif, sebagaimana nasib puisi yang terselip dalam baju bergambar penyair, yang entah siapa pembuatnya, pemakainya, entah utuh atau tidak, tetap saja terbaca, tak terelakkan sebagai puisi! (T)