JAM OVERTHINKING. Begitulah kaum remaja menyebut, ketika malam sudah melewati pukul sebelas. Benar, jam segitu saya memang sedang memikirkan banyak hal. Dan malam itu, akhirnya saya putuskan untuk mengirimkan pesan singkat kepada teman yang sudah lama tidak berkabar.
Saya bercerita tentang kisah-kisah yang saya alami beberapa hari ini. Dan memutuskan untuk membahas satu topik yang belakangan sering saya temui. Topik tentang pendapat netizen terkait “keadilan sosial bagi seluruh rakyat good looking atau beauty privilage itu nyata”.
Kata good looking, tentunya sudah tidak asing lagi di kalangan remaja saat ini. Benar sekali. Sebutan good looking kerap ditujukan kepada mereka yang memiliki paras tampan atau cantik; mereka yang memiliki tampilan menarik secara fisik, dan enak dipandang ketika kita melakukan interaksi.
Malam itu saya memikirkan kenapa orang-orang cantik, menarik, atau good looking selalu diagung-agungkan belakangan ini. Bahkan, mereka yang memiliki tampilan “di atas rata-rata” selalu mendapatkan kemudahan dalam hidupnya, baik pertemanan, percintaan, atau pekerjaan sekalipun.
Ketika saya membaca beberapa lowongan pekerjaan, misalnya, persyaratan berpenampilan good looking harus ada sebagai syarat utama diterima bekerja. Sedangkan skill dan wawasan seolah dianggap hanya sebagai syarat yang kesekian.
Lalu, bagaimana nasib yang tidak good looking seperti saya ini, apakah tidak berhak untuk bekerja? Dan, kalau tidak memiliki pekerjaan, bagaimana bisa merawat diri untuk tampil good looking? Memang, ada-ada saja dunia saat ini.
Bukan hanya urusan pekerjaan, mereka yang berpenampilan good looking juga sering beruntung dalam urusan percintaan. Iya si, siapa orang yang tidak jatuh hati dengan laki-laki ganteng dan perempuan cantik?
Mungkin, cinta yang tulus karena kebaikan sudah jarang ditemukan saat ini. Banyak orang tertarik dengan tampilan luar—yang good looking. Hingga memutuskan untuk menetapkan hati, tapi, setelah tersakiti, saling menyalahkan karena merasa jatuh hati dengan orang yang salah.
Jadi, wajar bukan, jika orang-orang selalu berlomba-lomba untuk tampil good looking? Wong lingkungan kita selalu memaklumi orang-orang yang good looking, kok.
Teman saya berkata dalam pesan, “Gausah munafik, di kehidupan kita juga terlalu sering memaklumi mereka yang tampilannya good looking”.
Haha…memang iya. Orang-orang yang tampilannya good looking, selalu memiliki kesempatan yang lebih baik, dalam segala bidang kehidupan.
Ah, berbicara tentang tampilan good looking, ingatan saya kembali ke masa SMA. Saya memiliki teman yang lumayan ganteng. Sebanyak apa pun ia bolos, melanggar peraturan, atau melakukan banyak kenakalan lainnya, tetap saja ia terlihat menarik di mata kaum hawa. Mereka juga dengan senang hati memaklumi kenakalan-kenakalan yang teman saya lakukan—termasuk saya juga ikut memakluminya. Hahaha.
Di lain pihak, gadis-gadis cantik juga selalu mendapatkan perhatian berbeda dari lawan jenisnya. Sungguh, kisah yang indah untuk mereka yang terlahir ganteng dan cantik, masa putih abu-abunya dipenuhi lika-liku perjalan yang menyenangkan.
Sangat berbeda dengan saya, yang sepertinya hanya berperan sebagai figuran di masa putih abu-abu mereka.
Ya, sadar atau tidak, kita memang selalu memaklumi orang-orang good looking. Seperti kata yang sering kita dengar, “untung ganteng” atau “untung dia cantik”. Jarang sekali ada orang yang memaklumi seseorang karena dia pintar atau baik.
***
Bukan hanya di dunia nyata. Di dunia fiksi seperti novel-novel yang pernah saya baca juga selalu mendefinisikan visual tokoh utama yang good looking, kaya raya, pintar—sungguh kehidupan sempurna untuk dijadikan khayalan bagi saya yang jauh dari kata good looking.
“True Beauty”, misalnya, salah satu Webtoon yang diangkat menjadi drama Korea yang dibintangi Moon Ga-Young, Cha Eun-woo, Hwang In-youp, dan Park Yoo-na, sangat bagus menggambarkan kehidupan nyata di dunia saat ini—kita memang sibuk belajar merias wajah agar menjadi cantik.
Tetapi, sebenarnya penampilan good looking tidak selalu tentang cantik, putih, tinggi, dan langsing. Penampilan good looking bagi saya sendiri, bisa saja dilihat dari bagaimana kita berpenampilan yang baik dan sopan, memiliki tubuh yang bersih dan wangi, menerapkan gaya hidup sehat, atau bagaimana cara kita dalam berbicara, memiliki wawasan yang luas, dan masih banyak hal lainnya.
Pada dasarnya, Tuhan sudah menciptakan kita berbeda-beda, hal itu tentunya membuat setiap manusia menarik dan memiliki keunikan masing-masing. Sehingga kita tidak perlu lagi membanding-bandingkan diri dengan orang lain. Mari mulai bersyukur dengan apa yang kita miliki, agar dapat terus percaya diri.
Jadi, sudah pukul berapa hari ini? Mari kita overthinking lagi![T]
Penulis adalah mahasiswa prodi Ilmu Komunikasi STAHN Mpu Kuturan Singaraja. Sedang menjalani Praktek Kerja Lapangan (PKL) di tatkala.co.