.
DON QUIXOTE
[i]
don quixote de la macha, kestaria yang dilahirkan cawan-cawan imajinasi, tak menghindar dan dengan sepenuh hati setulus kebodohan menerjunkan diri kepada ruang ilusi
[ii]
don quixote de la macha, menata tubuh rozinante untuk ditunggangi menuju petualangan-petualangan yang nantinya akan memberi luka dan bahagia pada tubuh lelaki tua itu
[iii]
don quixote de la macha, tak ragu menebaskan pedangnya ke arah udara yang ia anggap sebagai bisik-bisik penyihir jahat dan setan yang ingin mengantarnya ke neraka
[iv]
don quixote de la macha, menemukan sancho sebagai pembantu setia yang lebih pintar meski menjadi sama bodoh akhirnya untuk bersama mengatakan tuannya itu adalah ksatria
[v]
don quixote de la macha, ksatria yang selalu celaka dengan niat baik sepenuh jiwa dan raga yang terlampau lepuh sekadar untuk mengikrarkan nama dulcinea del toboso
[vi]
don quixote de la macha, kegilaan adalah kegilaan yang kian menggejala untuk segala khayalan tentang kastil, peperangan, topi pelindung, atau buku yang berbahaya itu
[vii]
don quixote de la macha, menderitalah segala yang tak hendak diperintah oleh nalar, terbaringlah tubuh 50 tahun itu untuk sadar bahwa kematian adalah pengingat paling baik
2017