PANGGIL SAJA dia Lolak, ia pasti bakal menoleh. Nama aslinya Komang Sastrawan, tapi oleh teman-temannya ia biasa dipanggil dengan nama Lolak.
Lolak bukan hanya terkenal di kalangan teman-temannya, tapi juga di dunia karate, Tentu saja, karena Komang Sastrawan adalah atlet karate yang memiliki prestasi gemilang. Prestasinya terukir di tingkat lokal sampai internasional.
Lolak sebenarnya punya kesempatan besar untuk menambah prestasi pada Porprov XV tahun 2022 ini. Namun, pada Porprov yang digelar November lalu, ia tidak dipanggil untuk ikut serta menjadi bagian tim karate Buleleng.
Panggil saja dia Lolak. Komang Sastrawan pasti bakal menoleh. Tapi, siapa sebenarnya Lolak ini? Prestasi apa saja yang telah ditorehkannya? Dan bagaimana kisahnya sehingga menjadi salah satu atlet karate terbaik Bali bahkan Indonesia?
Komang Sastrawan adalah atlet karate asal Desa Tajun, Kubutambahan, Buleleng. Ia lahir tanggal 26 Februari 2006, dari pasangan Wayan Sukerta dan Kadek Manisyoni.
Sejak kelas 3 SD, ketika usianya 10 tahun, ia berkenalan dengan dunia olahraga karate. Saat itu ia diajak oleh kakaknya, Kadek Sukreni, untuk melihat langsung latihan karate di Lemkari Dojo Tajun Karate Club (TKC).
Lolak lantas tertarik dengan karate. Ia kemudian bergabung menempa diri di TKC yang dilatih oleh Ketut Suanda.
Kata Ketut Suanda, Lolak pertama kali datang berlatih tidak menggunakan baju karate. Namun, Ketut Suanda tetap menerimanya.
Suatu ketika, Dosen FOK Undiksha, Wasti Danardani, melihat langsung Lolak latihan saat berkunjung ke rumah Ketut Suanda, tempat latihan TKC. Setelah itu Wasti mengatakan bahwa Lolak adalah anak yang berbakat dan akan mampu menjadi atlet karate hebat. Ia lantas berpesan kepada Ketut Suanda agar terus melatih Lolak.
Lolak (kiri) bersama kakaknya Kadek Sukreni (baju merah) saat pertama kali latihan bersama Ketut Suanda (tengah) | Foto: Dok pribadi
Setelah berlatih, tiba saat Lolak masuk arena tanding. Bupati Buleleng Cup 1 tahun 2014 adalah kejuaraan yang pertama kali ia ikuti. Saat itu ia berhasil menjadi juara 1 kumite -30 kg usia dini. Di tahun dan di kelas yang sama Lolak kembali menjadi yang terbaik pada ajang Gubernur Cup 1.
Berkat prestasinya itu, Lolak menjadi salah satu atlet karate junior yang dipertimbangkan dan potensial untuk turun di ajang yang lebih besar.
Mimpinya membela Merah Putih akhirnya terwujud pada kejuaraan Coupe Internationale de Kayl 2016 di Luxemburg Jerman. Lolak yang saat itu menjadi siswa kelas V SDN 2 Tamblang bahkan berhasil membawa dua emas, yaitu juara 1 kata U-11 dan kumite U-12. Ia membuktikan pada dunia bahwa atlet Indonesia yang lahir dari keluarga sederhana di Bali Utara mampu bersaing dengan atlet-atlet negara maju, seperti Jerman, Argentina, dan Uzbekistan.
Perjalanannya untuk membela Indonesia di Jerman tidak mudah. Ia harus mengikuti serangkaian tes di Denpasar, Bali. Setelah lolos, ia selanjutnya mengikuti Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) di Jakarta. Kesempatan emas ini berhasil ia tuntaskan dengan meraih juara 1 kumite -50 kg.
Prestasi di tingkat internasional berhasil ia pertahankan saat ia menjadi siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Kubutambahan. Pada tahun 2018, Lolak berhasil menjadi juara 1 kumite -45 kg di Belgia. Saat itu, ia mampu menundukkan karateka Prancis di final yang secara fisik lebih tinggi darinya.
Juara di Belgia tahun 2018. | Foto Dokumentasi Ketut Suanda
Pada Oktober 2022, Lolak kembali bertanding di tingkat internasional pada ajang World Karate Federation (WKF) di Turki. Dari seluruh pertandingan yang diikuti, menurutnya ini yang paling berkesan. Ia bertanding melawan atlet-atlet terbaik dari 68 negara. WKF layaknya piala dunia karate.
Saat itu Bali mengirimkan tiga atlet karate pada WKF. Lolak salah satunya. Ia adalah satu-satunya putra Buleleng yang mengikuti ajang bergengsi itu. Prestasinya cukup membanggakan. Ia berada pada peringkat 52 kategori kumite -61 kg junior.
Prestasi teranyarnya adalah best of the best (BOB) kelas internasional bebas pada Piala Raja Karate International Open Championship di Yogyakarta. Penghargaan ini ia raih setelah mengalahkan para juara dari kelas berbeda, yaitu juara 1 kategori kumite -55 kg, -67kg, dan +76 kg. Lolak sendiri adalah juara kategori kumite -61 kg junior putra.
Meneladani Kerja Keras Orang Tua
Lolak lahir dari keluarga yang sederhana. Ayah dan ibunya, Wayan Sukerta (44) dan Kadek Manisyoni (45), berprofesi sebagai buruh harian lepas. Pekerjaannya tidak tetap. Ia kadang sebagai buruh menurunkan pasir. Saat musim cengkih menjadi buruh pemetik cengkeh. Sukarta juga kadang menjadi buruh mencangkul.
Upah yang didapatnya tentu tidak banyak. Rata-rata tidak lebih dari 100 ribu per hari. Cukup tidak cukup ia cukupkan untuk kebutuhan sehari-hari serta membiayai pendidikan Lolak dan dua kakak perempuannya.
Lolak bersama ibu dan ayahnya | Foto Dokumentasi Lolak
Walaupun hidup berkecukupan, Wayan Sukerta dan Kadek Manisyoni tidak pernah menyerah menjalani pahitnya kehidupan. Menurutnya apapun akan teratasi jika sungguh-sungguh dijalani. Etos kerja inilah yang Lolak teladani.
Terinspirasi Kisah Hidup Kakek
Selain orang tua, dukungan dari kakeknya, Wayan Dana juga sangat berarti bagi Lolak. Ia sempat menuturkan bahwa dulu hidup kakeknya sangat susah. Tahun 1975 kakeknya merantau dari Karangasem Pladung ke Desa Tajun untuk mencoba peruntungan hidup.
Wayan Dana menghidupi keluarga dengan menjadi buruh. Pekerjaannya serabutan. Wayan Dana rela tidak makan untuk kebutuhan anak dan cucunya. Ia tidak ingin kisah hidupnya yang pahit menular ke cucunya. Oleh sebab itu, dia selalu berdoa dan mendukung penuh Lolak untuk bisa sukses di kemudian hari.
Dukungan dan kisah hidup kakeknyalah yang turut memotivasi dan menginspirasi Lolak untuk berprestasi.
DNA Karate
Perjalanan Lolak meraih berbagai prestasi tidak bisa dilepaskan dari peran Ketut Suanda, pelatih pertamanya saat baru mulai belajar karate. Ketut Suanda adalah Ketua Lemkari, Dojo Tajun Karate Club (TKC). Pelatih bertangan dingin Dan III yang juga wasit nasional inilah yang mengasah kemampuan Lolak mulai sejak umur 10 tahun.
Walaupun sudah merajai berbagai ajang, Lolak sampai saat ini tetap berlatih bersama Ketut Suanda. Ia rutin berlatih bersama anak-anak TKC lain di Wantilan Desa Adat Tajun.
Selain Ketut Suanda, kemampuannya juga karena latihan dari Ketut Suwitra, salah satu pelatih Inkai Buleleng. Sentuhan latihan Ketut Suwitra menurut Lolak sangat berpengaruh terhadap disiplin, ketahanan, dan kekuatan fisiknya.
Menariknya, keduanya, Ketut Suanda dan Kadek Suwitra, juga kakek Lolak sendiri. Ketut Suanda dan Kadek Suwitra adalah saudara dari Made Rediasih, istri Wayan Dana. Sepertinya darah karate Lolak mengalir dari dua kakeknya tersebut.
Keperibadian Low Profile
Dalam kesehariannya Lolak adalah remaja yang berpenampilan biasa-biasa saja. Ia selalu hormat dengan orang tua, pelatih, dan orang-orang yang ditemuinya. Ini ia lakukan karena menurutnya prestasi yang telah diraih adalah hasil kerjasama dari berbagai pihak.
Di mata pelatih dan teman-temannya ia dikenal sebagai karateka yang disiplin, memiliki semangat dan daya juang yang tinggi. Ia selalu semangat berlatih.
Karakter olahragawan sejati inilah yang terus ia pertahankan sehingga prestasinya terus mengalir sampai saat ini.
Inilah daftar prestasi besar yang diraih Komang Lolak Sastrawan.
- Juara 1 Bupati Buleleng Cup 1 kategori kumite -30 usia dini tahun 2014.
- Juara 1 Gubernur Cup I kategori kumite -30 kg tahun 2014.
- Juara 1 kata dan kumite -30 SD Porsenijar tingkat Kabupaten tahun 2015.
- Juara 1 kata dan kumite -30 kategori kata perorangan putra Porsenijar SD tingkat provinsi di tahun 2015.
- Juara 1 seleksi Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat provinsi kata kumite tahun 2016.
- Juara 1 O2SN kumite -35 kg tahun di Jakarta tahun 2016.
- Juara 1 kata U-11 kejuaraan Coupe Internationale de Kayl di Jerman tahun 2016.
- Juara kumite U-12 kejuaraan Coupe Internationale de Kayl di Jerman tahun 2016.
- Juara 3 kata O2SN tahun 2018 di Yogyakarta.
- Juara 1 kumite -50 kg O2SN 2018 di Yogyakarta
- Juara 1 kumite -50 kg Kejuaraan Karate Internasional di Belgia tahun 2018.
- Juara 3 kata virtual Kompetisi Olahraga Siswa Nasional (KOSN) SMK tingkat nasional tahun 2020.
- Juara 1 kumite -61 kejuaraan Forki Bali tahun 2022.
- Juara 1 kumite -61 kg kejuaraan Forki Padang tahun 2022.
- Peringkat 52 kategori kumite -61 kg junior pada World Karate Federation (WKF) di Turki tahun 2022.
- Juara 1 kumite – 61 kg junior putra pada Piala Raja Karate International Open Championship di Yogyakarta tahun 2022.
- Best of The Best (BOB) kelas internasional bebas Piala Raja tahun 2022.
Prestasi yang diraih Lolak menandakan ia adalah atlet yang konsisten berprestasi. Tidak salah jika ia layak disebut aset berharga Buleleng dan Bali pada cabor karate. Oleh karena itu, Komang Lolak Sastrawan patut untuk terus diapresiasi.
Juara 1 kumite -61 kg kejuaraan Forki Padang tahun 2022 | Foto Dok Pribadi
Berkat segudang prestasi, Lolak memiliki nilai jual yang tinggi. Sepertinya tidak sedikit daerah lain yang iri dan bahkan ingin “memiliki” sebagai atlet yang mewakili daerah itu. Maka dari itulah, Lolak wajib dipertahankan. Bahkan diprioritaskan sehingga harapannya untuk selalu membela tanah kelahiran bisa terus terwujud.
Di penghujung tahun 2022 ia tidak lupa menyampaikan terima kasih kepada Tuhan, sesuunan, orang tua, pelatih, rekan-rekan karate, lembaga, dan orang-orang yang telah mendukungnya.
Lolak saat ini duduk di kelas XII Jurusan Teknik Kendaraan Ringan Otomotif SMK Negeri 3 Singaraja. Tahun depan ia berharap bisa terus mengharumkan nama Tajun, Buleleng, Bali, dan Indonesia. Selanjutnya karateka yang bercita-cita sebagai Brimob ini berharap bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi dengan beasiswa untuk meringankan beban orang tua. [T]